Pilih Yang Mana?

Sabtu, Juli 16, 2016


Oleh : Pdm. Katrin Aritonang Kurniawan

Kejadian 25 : 19-28
"… Lalu bertambah besarlah kedua anak itu : Esau menjadi seorang yang pandai berburu, seorang yang suka tinggal di padang, tetapi Yakub adalah seorang yang tenang, yang suka tinggal di kemah…"

Perikop ini menulis tentang keturunan dari pada Ishak. Ishak adalah anak dari Abraham. Untuk mendapatkan Ishak, Abraham harus menunggu selama 25 tahun. Dalam Kejadian 12 : 4. Pada saat Abraham dipanggil oleh Tuhan untuk keluar dari Ur-Kasdim, Abraham berumur 75 tahun. Ishak lahir ketika usia Abraham 100 tahun. Tetapi kita melihat dalam perjalanan menantikan janji Tuhan ada satu kejadian yang terjadi yaitu lahirnya Ismael. Pada saat itu Abraham berumur 86 tahun. Ismael lahir karena Abraham tidak sabar. Utuk menerima janji Tuhan kita harus bersabar. Galatia 4 : 29. Yang lahir dari daging selalu menganiaya yang lahir dari Roh.

Ishak menanti janji Tuhan selama 20 tahun. Kejadian 25 : 20. Ishak menikah umur 40 tahun. Kejadian 25 : 26, Lahirlah Esau dan Yakub. Dari sini kita melihat bahwa kesabaran Ishak membawa dia menerima berkat dua kali lipat. Tetapi Kejadian 25 : 22 berata bahwa anak-anaknya bertolak-tolakan di dalam kandungan.

Perbedaan antara Esau dan Yakub
ESAU SUKA TINGGAL DI PADANG (AYAT 27)
  1. Tidak suka bersekutu. Esau lebih senang berburu di padang dari pada tinggal di rumah. Esau jauh dari persekutuan dengan keluarga. Ibrani 10 : 25 "Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita, seperti dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasehati, dan semakin giat melakukanya menjelang hari Tuhan yang mendekat." Orang  yang tidak suka bersekutu dengan Tuhan ia tidak akan bertahan dalam ibadah. Ibrani 12 : 15. Menjauhkan diri dari kasih karunia Allah akan timbul akar pahit. Inilah yang dilakukan oleh Esau.
  2. Bebas, liar tidak mau dikekang. Sifat Esau jadi liar. Tidak punya rasa takut akan Tuhan. Amsal 1 : 29 berkata bahwa: "Oleh karena mereka benci kepada pengetahuan dan tidak memilih takut akan Tuhan." Jangan menyalahkan Tuhan apabila kita berseru dan Tuhan tidak menjawab. Milikilah hati yang takut akan Tuhan dan milikilah hati yang mau dinasehati oleh Firman Tuhan
  3. Pendendam. Kejadian 27 : 41. Hati-hati dengan ini. Roh ini sedang merajalela. Anak dendam kepada orang tua dan sebaliknya. Rasa dendam Esau kepada Yakub itu turun temurun. Kita lihat dalam Bilangan 20 : 14-21. Saat Israel dalam perjalanan menuju Tanah Kanaan. Israel minta kepada keturunan Esau untuk lewat dari daerah mereka tetapi ditolak oleh keturunan Esau. Jangan sampai kita memiliki hati seperti Esau. Anak Tuhan tidak boleh menyimpan dendam terhadap siapa pun juga.
  4. Diberkati. Kejadian 33 : 9. Esau juga diberkati oleh Tuhan. Tetapi berbeda dengan berkat yang diterima oleh Yakub.
  5. Dilenyapkan. Yehezkiel 35 : 15. Esau pun diberkati. Tetapi diberkati untuk dilenyapkan. Jangan sampai berkat yang kita terima dari Tuhan membuat kita dilenyapkan oleh Allah. Yoel 3 :19. Menjadi padang gurun yang tandus. Yehezkiel 25 : 12-14; Obaja 10.

YAKUB SELALU TINGGAL DI KEMAH (AYAT 27)
  1. Suka bersekutu. Yakub suka bersekutu dengan Tuhan. Mazmur 84 : 11. Kerinduan dari Raja Daud adalah selalu tinggal di pelataran Rumah Tuhan. Hal ini sudah mulai hilang dari hidup anak-anak Tuhan.
  2. Yakub orang yang tenang. Mazmur 62 : 2,6. Raja Daud pun berkata bahwa hanya dekat dengan Tuhan dia merasakan ketenangan. Harta melimpah dan kedudukan tinggi tidak menjamin seseorang tenang dalam hidupnya. Ketenangan itu hanya datang dari pada Tuhan. Orang yang dekat dengan Tuhan akan selalu tenang sekalipun ada banyak pergumulan. Yakub dekat dengan Tuhan sehingga dalam segala hal dia selalu bertanya kepada Tuhan.
  3. Yakub taat. Kejadian 28 : 1-5. Yakub taat kepada apa yang diperintahkan oleh orang tuanya. Anak-anak hormatilah orang tuamu. Ikutilah nasehat orang tua.
  4. Yakub diberkati. Kejadian 33 : 11. Orang yang suka dekat dengan Tuhan akan diberkati oleh Tuhan.
  5. Diselamatkan. Yakub diberkati dan diselamatkan. Roma 11:26 ; 9:13 ; 11:28. Yakub dikasihi oleh Allah.

Maleakhi 1 : 2-5. Jangan memiliki sifat seperti Esau yang sombon. Orang yang tidak mau dinasehati dan dikekang tergolong orang yang sombong, karena merasa diri kuat. Hati-hatilah sebab  Yeremia berkata terkutuklah orang yang mengandalkan kekuatannya (Yeremia 17 : 5).

Pilih yang mana, Esau atau Yakub? Semua keputusan ada di tangan kita masing-masing  dan hasilnya pun kita sendiri yang akan merasakannya.


TUHAN YESUS MEMBERKATI!!!

You Might Also Like

0 komentar

Postingan Populer

Like us on Facebook

Flickr Images