Yesuslah Terang Hidup

Minggu, Januari 26, 2014


Oleh : Pdt. Katrin Kurniawan
Yohanes 8:12.
 
“Maka Yesus berkata pula kepada orang banyak, kataNya: “Akulah terang dunia; barang siapa mengikut Aku, ia tidak akan berjalan dalam kegelapan, melainkan akan mempunyai terang hidup.”

Yesus adalah terang dunia. Dan Dialah satu-satunya terang dunia. Ayat ini katakan bahwa ketika kita mengikut Yesus maka kita tidak akan berjalan dalam kegelapan. Tetapi kita berjalan dalam terang dan kita juga mempunyai terang hidup. Sebab dalam Yohanes 1:5. Dikatakan bahwa: “Terang itu bercahaya di dalam kegelapan dan kegelapan itu tidak menguasainya.” Ketika ada terang makan kegelapan itu akan sirna. Ketika ada Yesus di dalam hati kita maka hidup kita yang tadinya gelap akan menjadi terang. Karena Yesus adalah terang itu. Dia akan menerang seluruh hidup kita.

Yang menjadi kendala sehingga tidak mau ikut Yesus:

1.   Wahyu 3:20. Yesus masuk sebagai tamu atau tinggal tetap. Yesus berdiri di depan pintu hati kita dan mengetuk. Dikatakan siapa yang mendengar dan membuka pintu hatinya maka Yesus akan masuk. Yang menjadi pertanyaan adalah posisi Yesus di dalam hati kita sebagai apa?? Apakah tamu atau tinggal tetap di dalam hidup kita??
Kalau Yesus hanya sekedar tamu maka Yesus tidak akan melakukan banyak hal untuk kita. Jangan kita berharap untuk melihat mujizat-mujizat Tuhan terjadi dalam hidup kita. Kalau kita mau melihat kuasa Tuhan terjadi dalam hidup kita maka jadikan Yesus sebagai tuan di dalam hidup kita. Ketika Yesus menjadi Tuan atas hati kita maka Ia akan melakukan hal-hal yang tidak dapat pikirkan sebelumnya. Karena Dia adalah Allah yang ajaib. Jangan seperti yang dilakukan murid-murid dalam Injil Markus 4:35-38. Mereka mengingat Yesus ketika badai mengamuk. Yesus berkata kepada mereka mengapa kamu begitu takut dan mengapa kamu tidak percaya? Ingat! Ketika Yesus hanya sekedar tamu dalam hidup kita maka itu tandanya kita tidak percaya kepadaNya.

2. 2 Korintus 4:3-4. Dibutakan oleh ilah zaman. Jangan sampai kita dibutakan oleh ilah zaman. Apa itu ilah zaman?
a. Kekayaan. 1Timotius 6:9,17). Tuhan memberkati kita bukan untuk menjatuhkan kita. Tetapi itu janji Tuhan bagi kita. Namun seringkali anak-anak Tuhan ketika mereka diberkati hati mereka mulai condong kepada kekayaan. Ini yang membutakan mata hati kita. Jangan sandarkan hati kita kepada kekayaan kita. Karena kekayaan itu tidakmemberikan kehidupan kekal kepada kita. Bahkan dalam Zefanya 1:14-18. Kekayaan tidak bisa menyelamatkan kita pada hari kemurkaan. Lukas 12:15-21. Hati-hati dengan ketamakan. Amsal 11:28. “Siapa mempercayakan diri kepada kekayaannya akan jatuh; tetapi orang benar akan tumbuh seperti daun muda.”

b.Yohanes 3:19-21. Perbuatan-perbuatan jahat. Manusia tidak mau menerima terang karena perbuatan-perbuatan mereka jahat. Hiduplah dalam terang Kristus. Agar perbuatan kita yang jahat itu hilang. Sebab dimana ada terang kegelapan akan sirna.

c. Teknologi. Kita hidup dizaman yang semakin canggih. Tetapi hati-hati dengan segala kecanggihan yang ada karena kecanggihan teknologi dipakai oleh iblis untuk menyesatkan kita.

Ketika kita dating kepada Yesus maka hidup kita akan diterangi dan kita tidak berjalan dalam kegelapan. Tetapi kita akan memperoleh terang hidup.


TUHAN YESUS MEMBERKATI!!!!!!

You Might Also Like

0 komentar

Postingan Populer

Like us on Facebook

Flickr Images